Sapa Warga di Pelosok, Bupati ROR Nikmati Suasana Perkebunan

Sapa Warga di Pelosok, Bupati ROR Nikmati Suasana Perkebunanby Kolang Yunithaon.Sapa Warga di Pelosok, Bupati ROR Nikmati Suasana PerkebunanTONDANO, MEDIAREALITA.COM- – Mengisi akhir pekan, Sabtu (15/2) hari ini, Bupati Ir Royke Octavian Roring M.Si, IPU (ROR) meluangkan waktu untuk menyapa warga yang berdomisili di wilayah pelosok. Hari ini, didampingi sejumlah pejabat, Bupati yang gemar blusukan ini mengunjungi Desa Mahembang dan Desa Bukit Tinggi, Kecamatan Kakas. Kunjungan ini sekaligus dijadikan momen bagi orang nomor […]

TONDANO, MEDIAREALITA.COM- – Mengisi akhir pekan, Sabtu (15/2) hari ini, Bupati Ir Royke Octavian Roring M.Si, IPU (ROR) meluangkan waktu untuk menyapa warga yang berdomisili di wilayah pelosok.

Hari ini, didampingi sejumlah pejabat, Bupati yang gemar blusukan ini mengunjungi Desa Mahembang dan Desa Bukit Tinggi, Kecamatan Kakas.

Kunjungan ini sekaligus dijadikan momen bagi orang nomor satu di Tanah Minahasa ini untuk menikmati suasana perkebunan yang memiliki karakteristik menyenangkan.

Dengan wajah penuhh keceriaan, Bupati ROR berjalan sambil menyapa warga, berbincang dan bersenda gurau.

Terpancar dari raut wajah kalau Bupati sangat menikmati kegiatan ini.

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab Minahasa, Maya Kainde SH MAP yang mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata dari sikap sosial Bupati yang selalu ingin dekat dengan masyarakat.

“Kunjungan Pak Bupati ini selain untuk menikmati indahnya suasana alam perkebunan di lokasi ini tapi juga untuk berbaur dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat yang ada di sekitar. Pak Bupati merupakan sosok kepala daerah yang bersahaja dan selalu ingin dekat dengan masyarakatnya,” ujar Maya.

Tampak mendampingi Bupati, Plt. Kepala DPMD Minahasa Jefry M Tangkulung SH MAP, Camat Kakas Veky Vebri Rombot SPt dan Camat Kakas Barat Jeane A Sumendap SP serta Hukum Tua Mahembang, Hukum Tua Bukit Tinggi, Hukum Tua Leilem Dua dan Hukum Tua Tincep yag bergabug dalam rombongan.

Yunitha Kolang

banner 468x60

Related Posts