Ketua POSSI Minahasa Punya Impian untuk Pantai Bulo Rerer

Ketua POSSI Minahasa Punya Impian untuk Pantai Bulo Rererby Redaksi Realitaon.Ketua POSSI Minahasa Punya Impian untuk Pantai Bulo RererTONDANO, REALITA – Keindahan Pantai Bulo di Rerer Kecamatan Kombi membuat Deiby Rumawouw menancapkan impian besar. “Saya meyakini suatu saat pantai ini akan jadi daya tarik bagi wisatawan,” katanya kepada sejumlah wartawan saat berada di pantai Bulo, Rabu (9/7). Keyakinan itu didasari oleh penelitian yang dilakukan Ketua POSSI (Persatuan Olahraga Selam Se-Indonesia) Kabupaten Minahasa itu. […]
TONDANO, REALITA – Keindahan Pantai Bulo di Rerer Kecamatan Kombi membuat Deiby Rumawouw menancapkan impian besar.
“Saya meyakini suatu saat pantai ini akan jadi daya tarik bagi wisatawan,” katanya kepada sejumlah wartawan saat berada di pantai Bulo, Rabu (9/7).
Keyakinan itu didasari oleh penelitian yang dilakukan Ketua POSSI (Persatuan Olahraga Selam Se-Indonesia) Kabupaten Minahasa itu.
“Terdapat spot indah di sekitar sini. Jaraknya hanya sekitar 10 sampai 15 meter di kedalaman,” tuturnya.
Sebagai orang Rerer, anggota Persatuan Istri Pertiwi Sulut itu mulai masuk dalam program pengembangan wisata diving di pantai Bulo.
Harapannya, di masa mendatang akan ada banyak generasi Minahasa yang handal dalam olahraga diving.
“Tentu akan banyak kebutuhan, terutama listrik,” terangnya.
Ia berharap Pemerintah dapat memfasilitasi pengadaan listrik di titik – titik wisata pantai di Minahasa.
Terry
banner 468x60

Related Posts