Korpri Minahasa Diminta RD Jangan Berpolitik Praktis

Korpri Minahasa Diminta RD Jangan Berpolitik Praktisby Redaksi Realitaon.Korpri Minahasa Diminta RD Jangan Berpolitik PraktisTONDANO, REALITA – Menghadapi Pemilu Presiden dan Legislatif tanggal 17 April 2019, seluruh anggota KORPRI diharapkan dapat tetap menjaga netralitas. Hal itu dikatakan Wakil Bupati Minahasa Robby Dondkambey, S.Si(RD) saat membawakan sambutan pada pelaksanaan Apel KORPRI lingkup Setdakab Minahasa, Senin (18/2) pagi tadi. “Silahkan tentukan pilihan anda, tapi jangan berpolitik praktis dengan tujuan atau terjun […]

TONDANO, REALITA – Menghadapi Pemilu Presiden dan Legislatif tanggal 17 April 2019, seluruh anggota KORPRI diharapkan dapat tetap menjaga netralitas.

Hal itu dikatakan Wakil Bupati Minahasa Robby Dondkambey, S.Si(RD) saat membawakan sambutan pada pelaksanaan Apel KORPRI lingkup Setdakab Minahasa, Senin (18/2) pagi tadi.

“Silahkan tentukan pilihan anda, tapi jangan berpolitik praktis dengan tujuan atau terjun langsung dalam kegiatan kampanye maupun sejenisnya,” tandasnya mengingatkan.

RD mengajak seluruh anggota Korpri tetap pertahankan loyalitas kepada bangsa dan negara demi kesatuan dan persatuan NKRI.

“Mari kita jadi satu pilar pemersatu untuk menjaga keamanan dan ketertiban,” tutupnya.

Ter.

banner 468x60

Related Posts